Contoh Promosi

Pilkades Silalahi III tahun 2023

 Pilkades Silalahi III berjalan Damai

Silalahi III,
Alex Situngkir - Kades terpilih

Rabu, 25 Oktober 2023 telah dilaksanakan pilkades damai di desa Silalahi III, Kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi. Dalam kegiatan tersebut, ketiga Calon Kades Silalahi III atas nama Alex Situngkir, Firman Ronald H Zendato dan juga Drs. Janner Situngkir M.si hadir dilokasi TPS. Acara dimulai dengan kegiatan jalan bersama antara ketiga kandidat dan di ikuti para pendukung bakal calon. Dalam kegiatan jalan bersama ini turut hadir Camat ke camatan Silahisabungan, Pak Landong Napitu dan Juga Sekcam Kecamatan Silahisabungan, Iwan Saut Simarmata termasuk juga dari unsur TNI Polri. Kegiatan ini iringi dengan Gondang Silalahi dari jalan raya Lumban Sidebang Menuju TPS ke Lumban Situngkir. 

Baca Juga :

Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.00 Wib sampai ke waktu penghitungan suara yang dimulai pada Pukul 13.00 WIB, proses pemilihan kades di desa Silalahi III dimulai dengan penusukan di bilik yang sudah di sediakan oleh P2KD (Panitia Pemilihan kepala Desa) yang di ketuai Bapak Amon Situngkir oleh para calon kades, di awali oleh calon kades nomor urut 1 atas nama Alex Situngkir dan kemudian di susul oleh calon kades nomor urut 3 atas nama Drs. Janner Situngkir M.si, terkhusus untuk calon kades nomor urut 2 atas nama Firman Ronald H Zendato tidak mendapatkan hak pilih di desa Silalahi III dengan alasan tidak memeluhi syarat sebagai pemilih, dikarenakan calon kades nomor urut 2 baru pindah KTP, dimana salah satu syarat untuk menjadi pemilih di pilkades adalah sudah menjadi penduduk desa setempat minimal 6 bulan sebelum pemilihan berlangsung.

Hasil Pilkades Desa Silalahi III Tahun 2023


Hingga ahir penghitungan suara, kegitan pilkades ini berjalan dengan damai dan sukses, dimana calon urut nomor 1 atas nama Alex Situngkir berhasil sebagai pemenang pilkades 2023 di desa silalahi dengan informasi perolehan suara sebagai berikut :

  1. Alex Situngkir - total suara : 366 
  2. Firman Ronald - total surara : 9
  3. Drs. Janner Situngkir M.si : 338
Dari total jumlah DPT (Daftar Pemilu tetap) yang di keluarkan panitia sebanyak 886 orang, terdapat suarah sah sebanyak 719 suara dan 6 suara batal.

Proses Penghitungan Suara


Dengan telah usainya pilkades silalahi III, maka terpilih Alex Situngkir nomor urut 1 sebagai Kepala Desa Silalahi III yang akan memimpin Desa Silalahi III 6  tahun kedepan mulai dari 2023 hingga 2029.
Diharapkan nantinya Kepala Desa terpilih menjadi kepala desa yang merakyat dan menjadi kepala desa yang mengedepankan kepentingan bersama.
Selamat kepada kepala desa terpilih atas nama Alex Situngkir.

Admin

Horas, Ya'ahowu... Salam kenal, saya Onald, Saya mengelolah beberapa blog (Dapat anda lihat di daftar), dan hobby membaca serta menulis, saya menghabiskan waktu di dunia internet, termasuk Youtube, cek youtube saya zendrato team.

Post a Comment

Mohon menggunakan bahasa yang sopan!

Artikel Sebelumnya Artikel Selanjutnya